Jadwal Sholat untuk Blog
Bagi Sobat muslim yang ingin memasang jadwal sholat pada blog, ada nih salah satu situs yang menyediakan widget tersebut yakni Islamic Finder. Widget ini dapat mengingatkan kita akan waktu sholat agar kita dapat sholat tepat waktu dan tidak terlena saat membaca artikel-artikel yang ada pada blog.

Untuk mendapatkan widget jadwal sholat ini, silakan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

1. Silakan Sobat kunjungi situs Islamic Finder di http://www.islamicfinder.org/

2. Klik banner yang bertuliskan "Add Daily Prayer times To Your Web Site".

Tambah Jadwal Sholat Harian di Blog
Tambah Jadwal Sholat Harian di Blog

3. Arahkan perhatian Sobat ke pilihan No. 2). Klik menu dropdown yang bertuliskan "Select a country".

4. Kemudian klik nama negara yang Sobat inginkan. Misal: Indonesia.

5. Selanjutnya klik tombol "Go".

6. Klik nama kota yang diinginkan. Misal: Jakarta.

7. Klik tombol "Generate Code".

8. Silakan copy kode tabel jadwal sholat yang diberikan. Silakan dipilih salah satu, apakah mau yang vertikal atau yang horizontal. Kemudian paste di notepad.

Langkah-langkah di atas adalah cara untuk mendapatkan kode jadwal sholat. Untuk memasangnya di sidebar blog, silakan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

1. Masuk ke akun Blogger Sobat.

2. Klik "Opsi lainnya" diikuti mengeklik menu "Tata Letak".

3. Kemudian klik link "Tambah Gadget".

4. Selanjutnya klik HTML/JavaScript.

5. Berikan judul yang Sobat inginkan pada kolom "Judul".

6. Letakkan kode jadwal sholat tadi di kolom "Konten".

7. Klik tombol "Simpan".

8. Pindahkan elemen "Jadwal Sholat" ini ke lokasi yang Sobat inginkan.

9. Klik tombol "Simpan setelan".


Jadwal sholat untuk tabel vertikal.




Jadwal sholat untuk tabel horizontal.

4 تعليقات

  1. widget yang bermanfaat...
    semangat berbagi.
    Kunjungan blogwalking.
    Sukses selalu..
    kembali tak lupa mengundang juga rekan blogger
    Kumpul di Lounge Event Blogger "Tempat Makan Favorit"

    Salam Bahagia

    ردحذف
  2. trimakasih jadwal sholatnya, di save dulu gan...
    siapa tahu nanti pasang juga, tinggal mampir disini lagi

    happy blogging:}

    ردحذف
  3. @Adang N M I Terima kasih banyak atas kunjungannya Gan..

    ردحذف
  4. @Muro'i El-Barezy Iya, sama-sama..
    Ditunggu kehadirannya kembali..

    ردحذف

إرسال تعليق

أحدث أقدم